DPRD Riau Apresiasi Pemprov Biayai Anak Kurang Mampu Bersekolah di SMA Swasta: Tapi Harus Diawasi

0
943

Pekanbaru, GoMediaku.com Kalangan legislator di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Riau mendukung langkah Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau membiayai siswa kurang mampu untuk menuntut ilmu di SMA swasta.

Menurut anggota Komisi DPRD Riau Ade Agus Hartanto, kebijakan itu merupakan perwujudan program
Wajib belajar (Wajar) 12 tahun, yang dicanangkan oleh Gubernur Riau (Gubri), Syamsuar.

“(Kebijakan) ini patut diapresiasi,” kata Ade, Senin (10/7/2023), sambil meminta Pemprov Riau agar program tersebut bukan hanya sekedar angin sorga belaka, melainkan bisa betul-betul diwujudkan.

Dijelaskan Ade, beberapa waktu lalu Dinas Pendidikan (Disdik) Riau mengeluarkan statemen akan menanggung semua anak-anak yang tidak mampu di sekolah Swasta. “Kita apresiasi, namun kita tetap awasi kebenarannya,” ucap Ade Agus.

Politisi asal fraksi PKB DPRD Riau itu mengaku, pihaknya sejauh ini belum melihat di mata anggaran APBD 2023 program Wajar tersebut.

“Nah, ini yang kita awasi. Menggunakan apa, anggaran dari mana, sehingga bukan hanya angin dari sorga aja. Tapi betul-betul implementasinya itu terwujud,” ucap Ade Agus, dilansir potret24.com.

Menurutnya, program Wajar 12 tahun itu sudah disuarakan DPRD Riau dari dulu. Yakni, bagaimana agar Pemprov Riau menggandeng sekolah-sekolah Swasta yang berkewajiban menampung anak-anak Riau bisa bersekolah disana dengan fasilitas dan perlakuan yang sama dengan anak-anak yang sekolah di negeri, ucapnya.

“Karena ini kita dihukum bukan hanya nilai dan prestasi, tapi kita dihukum oleh yang namanya zonasi. Jangan sampai anak-anak tak memiliki zonasi dan putus sekolah karena zonasi ini,” tegas Ade Agus.

Ade Agus mengakui, khusus di kota Pekanbaru tahun ini ada penambahan unit sekolah baru. Namun hal itu belum menjawab kebutuhan siswa lulusan SMP yang jumlahnya puluhan ribu setiap tahun.

Baca Juga  IKA PKR Gelar Pelantikan Pengurus Periode 2024-2029 secara Daring dan Luring

“Dan tak mungkin pula semua sekolah ini dinegerikan. Makanya ada kerjasama dengan pihak Swasta. Yang mana kerjasama ini juga membantu kita yang ada di Provinsi Riau ini,” tukasnya.

Anggota DPRD Riau Ade Agus Hartanto. (f: halloriau.com)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini